Kumpulan Info Terbaru 2014 seperti Lowongan Pekerjaan, Tips Trik, Harga Handphone, Laptop, Kamera, Motor, Mobil, Tablet, Gadget Terbaru, Zodiak dll

bisnis online

Wednesday, January 8, 2014

Kelebihan Dan Kekurangan Sistem Operasi Linux

Bagi anda yang ingin mengetahui berbagai kelebihan dan kekurangan sistem operasi Linux, maka anda dapat menyimak sebuah ulasan yang akan kami bahas pada kesempatan kali ini. Setiap sesitem operasi tentunya akan selalu memiliki kekurangan dan kelebihannya tersendiri, dan tidak terkecuali pada sistem operasi yang berbasis Linux. Linux sendiri merupakan sebuah sistem operasi yang memiliki sifat open source atau terbuka, sehingga penggunanya akan dapat bebas untuk memodifikasi serta mendistribusikan sumber kode pada sistem operasi tersebut. Namun pada dasarnya memang sistem operasi Linux tersebut masih menjadi minoritas bagi para pengguna sistem operasi untuk PC komputer ataupun laptop.

Kelebihan Dan Kekurangan Sistem Operasi Linux

Padahal jika anda mengetahui bahwa sistem operasi berbasis Linux tersebut sebenarnya gratis dan tidak berbayar seperti pada sistem operasi lainnya. Namun tentunya hal tersebut tidak semua orang mengetahuinya, karena memang pada umumya sistem operasi Windows garapan platform lebih mendominasi pada saat ini jika dibandingkan dengan sistem operasi lainnya. Namun bagi anda yang ingin mengetahui lebih banyak mengenai sistem oeprasi Linux tersebut, di bawah ini adalah ulasannya

Beberapa kelebihan dan kekurangan sistem operasi Linux yang dapat kita ketahui bersama


Kelebihan sistem operasi Linux – Jika dahulu sistem operasi tersebut hanya digunakan oleh para pakar komputer atau bahkan para hacker karena basisnya adalah DOS, maka saat ini sistem operasi Linux tersebut sudah banyak mengalami perkembangan. Termasuk pada tampilan interfacenya yang sudah banyak dikembangkan, hingga pada saat ini dapat dikatakan bahwa tampilan interface dari sistem operasi Linux tersebut mampu melebihi desain tampilan dari Windows 7. Selain itu, hampir semua aplikasi yang digunakan pada sistem operasi Windows juga dapat digunakan pada sistem operasi Linux tersebut dengan menggunakan sebuah bantuan emulator seperti contohnya Wine.

Sistem operasi Linux tersebut juga sangat aman terhadap virus karena desainnya yang Multi-User, sehingga ketika virus mulai menyerang pada user tertentu maka user lainnya akan aman dari dari serangan virus tersebut. Dan kelebihan lainnya yang dimiliki oleh sistem oeprasi tersebut tentu karena sifatnya yang gratis dan open source, sehingga penggunanya dapat memodifikasi serta dapat mendistribusi ulang dan bahkan hingga mengembangkannya sendiri.

Kelemahan Sistem Operasi Linux – Kelemahannya yang pertama adalah terletak pada pengoperasiannya yang akan dirasa sulit karena sistem operasi tersebut masih menjadi minoritas, terlebih banyak pengguna komputer yang sudah terbiasa dengan sistem oeprasi Windows sehingga tidak terbiasa pada sistem operasi Linux tersebut. Penginstalan aplikasi pada sistem operasi tersebut juga dirasa sulit jika dibandingkan dengan sistem operasi Windows. Dan kebanyakan dari berbagai vendor dari perangkat keras tidak begitu kompatibel ketika dipasangkan dengan sistem operasi tersebut, karena hanya perangkat-perangkat tertentu saja yang dapat dipasangkan dengan sistem oeprasi tersebut.

Demikian di atas tadi adalah beberapa kelebihan dan kekurangan sistem operasi Linux yang dapat kita ketahui bersama, semoga dapat menjadi sebuah informasi yang bermanfaat untuk anda semuanya.



Kelebihan Dan Kekurangan Sistem Operasi Linux Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown

0 comments:

Post a Comment