Terdapat beberapa kelebihan dan kekurangan ISP yang dapat kita ketahui bersama, dan pada kesempatan kali ini beberapa kelebihan dan kekurangan ISP tersebut merupakan sebuah pokok bahasan yang akan coba kami bahas dan kami informasikan pada anda semuanya. ISP atau yang dikenal dengan sebutan Internet Service Provider merupakan sebuah perusahaan atau badan penyedia untuk jasa sambungan internet, dan kebanyakan perusahaan ISP tersebut merupakan sebuah perusahaan telekomunikasi telepon seperti salah satu contohnya adalah Telkom.
Dan salah satu ISP telkom yang hingga kini banyak digunakan adalah Telkomnet Speedy dengan jaringan kabel, dan ISP tersebut terbagi dalam dua versi yaitu ISP yang menggunakan jaringan kabel dan ISP yang menggunakan wireless. Dari kedua jenis ISP tersebut tentunya akan memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing.
Dan di bawah ini adalah beberapa kelebihan dan kekurangan ISP yang dapat kita ketahui bersama
Kelebihan dan kekurangan ISP kabel Telkomnet Speedy – Kelebihannya yang pertama adalah pada harganya yang terhitung relatif murah, selain itu, jaringan Telkomnet Speedy tersebut sudah terdapat hampir mencapai 95% di seluruh penjuru Indonesia. Kelebihan lainnya yaitu pada berbagai peralatan yang digunakan seperti modem dan juga pesawat telepon yang akan dipinjamkan oleh pihak Telkom, sehingga pengguna jasa ISP tersebut tidak perlu membeli peralatan tersebut.
Sedangkan kekurangannya adalah banyak yang mengeluh koneksi tersebut menjadi semakin lambat, dan biasanya pada Telkomnet Speedy tersebut banyak mengalami kendala. Dan karena menggunakan jaringan kabel telepon, maka kualitas jaringan internet akan tergantung pada baik atau buruknya koneksi saluran telepon di tiap daerah. Pelayanan yan kurang memuaskan dari pihak Telkom, dan kerap kali setiap jaringan bermasalah tidak diketahui harus melapor kemana.
Kelebihan dan kekurangan ISP Wireless – Berbeda dengan jaringan kabel, ketika menggunakan ISP wireless biasanya akan diberi tahu harus melapor kemana ketika jaringan internet sedang bermasalah. Pelayanan yang lebih profesional, koneksi dirasa cukup cepat serta biaya akan dirasa lebih murah ketika menggunakan komputer di atas 5 unit. Sedangkan kekurangannya, karena menggunakna jaringan nirkabel, maka jaringan internet tersebut akan dengan mudah di hack oleh pengguna komputer lain. Investasi dana awal yang terhitung relatif mahal karena perusahaan ISP tersebut tidak akam meminjamkan tower.
Berbagai cabangnya tidak tersebar luas, dan pada umumnya hanya terdapat di berbagai area perkotaan saja. Karena menggunakna jaringan nirkabel, maka berbagai kendala pun akan selalu menghampiri seperti faktor cuaca, jarak lokasi pada gelombang terdekat, berbagai halangan harus diperhitungkan karena dapat menghambat jaringan.
Demikian di atas tadi adalah beberapa kelebihan dan kekurangan ISP kabel dan juga wireless yang telah kita ketahui bersama, semoga sedikit ulasan di atas dapat membantu serta dapat menjadi informasi yang bermanfaat untuk anda semuanya.
nice info mas, semoga bermanfaat bagi yang lain
ReplyDeletesilahkan mampir http://good-news00.blogspot.com/